Di Awal Ramadhan, Satpol PP Menertibkan Pasangan Mesum dan Tawuran Remaja
Kamis, 23 Maret 2023
Awal Ramadhan, dalam rangka patroli wilayah, Satpol PP menjumpai pasangan misterius yang sedang melakukan tindakan asusila di sebuah gubuk area Pelita Sukodono. Petugas langsung membawanya ke kantor Satpol PP untuk diperiksa, sekaligus dilakukan pembinaan. Kemudian yang bersangkutan berjanji tidak akan mengulanginya dan apabila di lain hari terjaring lagi dalam operasi penertiban, mereka bersedia menerima sanksi.
Pada operasi yang sama dan selang beberapa waktu, Regu Penertiban mendapatkan laporan adanya tawuran remaja di 2 tempat yaitu 24 remaja di wilayah Kelurahan Jogoyudan dan 12 remaja di Desa Grati. Fast respon Petugas menuju TKP dan langsung mengamankannya dan membawanya ke Kantor Satpol PP untuk diperiksa, didata, dan dibina bersama Polsek Kota. Untuk kemudian diserahkan kepada orangtua/wali masing-masing. Apabila di kemudian hari kejadian yang sama terulang lagi dan terjaring dalam operasi yang sama, maka akan diberikan sanksi sesuai dengan peraturan yang ada.